siang yang cerah untuk posting blog (gak ada hubungan).. pada tutorial sebelumnya saya memberikan cara instalasi xampp di komputer lokal, ya kan.. nah itu pas saya masih di kampung kota halaman saya masih menggunkana windows xp dan tanpa ada masalah untuk menjalankan Apache dan MySQL XAMPP.
dan masalahnya datang ketika saya install xampp di laptop pinjaman pnya cc saya dengan OS windows 7.
nah. waktu menginstallnya memang tidak terjadi masalah sama sekali. semua berjalan mulus, tetapi sewaktu saya mau menjalankan Apache nya (bahasa kampung saya di start) tidak mau running. dan akhirnya terpaksa gugling dan akhirnya dapat juga. dan akan saya share dengan teman-teman semua nya..
ternyata port untuk apache (80) sudah dipakai oleh IIS (internet information service) bawaan dari windows 7. sebenarnya ada cara untuk mengalihkan port IIS ini ke port yang lain. tapi ketimbang cari masalah sama windows nya mending cari masalah sama xampp nya.
dan akhirnya dengan terpaksa port apache xampp yang harus kita alihkan ke port lain yang juga port untuk http. yaitu port 8080.
begini cara nya agar Apache xampp agar bisa jalan di windows7
1. cari C:\xampp\apache\conf\httpd.conf
nah, kita tinggal mengedit sedikit isi dari httpd.conf ini, buka pakai notepad lalu cari kata "Listen 80" rubah menjadi "Listen 8080" (gak pakai kutip)
cari juga "ServerName localhost:80", rubah menjadi "ServerName localhost:8080" (masih gak pakai kutip)
2. Selanjutnya, cari C:\xampp\apache\conf\extra\httpd-ssl.conf
edit juga menggunakan notepad, dan cari kata "Listen 443" rubah menjadi "Listen 4499" (gak pakai kutip jga)
cari "<virtualhost _default_:443="">", rubah menjadi "<virtualhost _default_:4499="">" (cuma kutip yang diluar gak pakai kutip)
cari juga "ServerName localhost:443", rubah menjadi "ServerName localhost:4499" (masih gak pakai kutip)
dan sekarang start service apache mu, dan. jreng.jreng.. IIS masih tetap jalan dan jga Apache kita juga jalan. dan jika ingin mengakses phpmyadmin/localhost lewat browser, jangan gunakan cara biasa, tapi ketik http://localhost:8080. Berhubung port yang digunakan sudah kita rubah, maka untuk memanggilnya tuliskan portnya.
Semoga membantu,
4 comments:
ada kontes bos...ikutan ayukkk
kontes apaan bro??
salam kenal ^^
Informasi yang bermanfaat sekali :)
Salam ,sukses selalu ya..
Post a Comment